Jumat, 24 April 2009

Rossi Puas & Pede


Reuters
Motegi - Casey Stoner mendominasi seri pembuka. Itu mengapa saat bisa jadi yang tercepat di sesi latihan bebas pertama seri kedua di Motegi, Valentino Rossi pun jadi lebih percaya diri.

Stoner konsisten jadi yang tercepat pada seri pertama di Losail. Dalam balapan pun dia terus menguasai posisi terdepan sedari awal balapan tanpa bisa dikejar Rossi.

Di seri kedua saat ini, Rossi bisa mengawali dengan menjanjikan. Stoner yang di awal sesi free practice pertama sempat bikin waktu tercepat sudah bisa dilibasnya dengan torehan lebih tajam.

"Ini adalah start bagus karena kami ada di atas dan ini sangat penting," kata Rossi di Autosport.

Kian memuaskan buat sang juara bertahan karena waktu yang dia catatkan di sesi ini tidaklah dicapai dengan mudah. Pelbagai hambatan harus dia taklukkan.

"Kondisi hari ini sangat berat dan sulit mencapai batas maksimal dari motor dan ban, tapi sepertinya kami memiliki potensi bagus di sini jadi saya senang."

"Penting untuk ada di depan, meski baru hari Jumat, karena di Qatar kami ada di posisi kedua dalam tiap sesi dan terus terang saja, kami tak suka; jadi pastinya sekarang ini lebih baik," tukas Rossi puas.

sumber : detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar